1.  Visi Madrasah     :

Adapun Visi MI Persis 29 adalah Mencetak peserta didik menjadi generasi yang unggul dalam prestasi  memiliki watak :

(AKRAB) Agamis,  Kreatif,  Rendah hati,  Aktif,  Berprestasi

Indikator :

  1. Taat menjalankan ibadah kepada Allah SWT.
    • Terpeliharanya nilai-nilai agama Sesuai dengan Qur’an Sunnah
    • Terbuka dalam menerima dan melakukan pembaharuan.
    • Sportif dalam sikap, ucapan, dan tindakan .
    • Memberdayakan kepribadian yang mandiri.
    • Logis dalam berpikir, cerdas dalam bertindak.
    • Mampu mengakomodasi seluruh kepentingan.
    • Handal dalam menerapkan prinsip ilmu pengetahuan dan teknologi.

2.    Misi Madrasah   

1.   Mengembangkan kehidupan Islami yang sesuai dengan Qur’an Sunnah .

2.   Menumbuhkembangkan sikap inovatif menuju pembaruan.

3.   Mengembangkan sikap sportif yang dilandasi intelektualitas religius.

4.  Mengembangkan pendidikan humanistik yang menegaskan pemberdayaan kepribadian   peserta didik, kecerdasan emosional, nilai-nilai moral spiritual dan religius.

 5.      Mengembangkan sikap yang logis dalam berpikir sehingga melahirkan sikap cerdas dalam bertindak.

6.     Melaksanakan Tupoksi berlandaskan semangat kebersamaan yang demokratis.

7.     Meningkatkan kemampuan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi.